Jumat, 11 Oktober 2024

Ihwal Kurikulum 2013

 

BAB I
PENDAHULUAN

A.    Latar Belakang

Pendidikan di Indonesia belum terlepas dari berbagai macam masalah. Salah satu masalah  pendidikan di negara kita yang masih menonjol saat ini adalah adanya kurikulum yang silih berganti dan tanpa ada arah pengembangan yang betul-betul diimplementasikan sesuai dengan perubahan yang diinginkan pada kurikulum tersebut. Perubahan kurikulum selalu mengarah pada perbaikan sistem pendidikan dan perubahan tersebut dilakukan dengan didasari pada permasalahan pelaksanaan kurikulum sebelumnya yang dianggap kurang maksimal baik secara materi maupun sistem pembelajarannya sehingga perlu adanya revitalisasi kurikulum. Usaha perbaikan kurikulum tersebut mesti dilakukan demi menciptakan perubahan yang lebih baik untuk sistem pendidikan di indonesia. Semakin maju suatu bangsa maka semakin maju pula ilmu pengetahuan. Oleh karena itu kini diperlukan pendidikan dengan kurikulum yang mampu menghasilkan generasi penerus bangsa yang berakhlakul karimah, berketerampilan, dan berpengetahuan yang luas agar mampu bersaing di dunia internasional.

B.    Rumusan Masalah

1.    Bagaimanakah Deskripsi dari Kurikulum 2013?

2.    Apa sajakah karakteristik dari Kurikulum 2013?

3.    Apa tujuan dari kurikulum 2013?

4.    Bagaimana sistem penilaian dalam kurikulum 2013?

             5.   Apa kelebihan dan kelemahan kurikulum 2013?

C.   Tujuan Masalah

1.    Dapat mengetahui deskripsi dari Kurikulum 2013.

2.    Dapat mengetahui karakteristik dari Kurikulum 2013.

3.    Dapat mengetahui tujuan dari kurikulum 2013.

4.    Dapat mengetahui tentang sistem penilaian dalam kurikulum 2013.

5.    Dapat mengetahui kelebihan dan kelemahan kurikulum 2013.

Label: